(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({ google_ad_client: "ca-pub-4827125999327211", enable_page_level_ads: true });
Categories: Santap Ria

5 MAKANAN YANG BISA BANTU TUBUH UNTUK TETAP SEHAT SETIAP HARI

JAKARTA – Hidrasi memainkan peran yang sangat penting dalam semua fungsi tubuh, dan membantu membuat kulit yang sehat, rambut kuat, pencernaan dan metabolisme baik.

Hidrasi memainkan peran yang sangat penting dalam semua fungsi tubuh, dan membantu membuat kulit yang sehat, rambut kuat, pencernaan dan metabolisme baik. Penting untuk memastikan Anda dan keluarga tetap terhidrasi dan sehat setiap hari.

Dehidrasi dapat menyebabkan rasa tidak nyaman, seperti masalah pencernaan atau mual, dan juga dapat menyebabkan heatstrokes dan penyakit terkait panas lainnya. Karena itu, penting untuk tetap minum air putih dan mengonsumsi makanan yang mengandung kadar airnya tinggi.

Makanan ini dapat menghidrasi dengan mudah, kaya berbagai nutrisi dan juga dapat memenuhi kebutuhan air harian Anda. Berikut lima makanan yang bisa membantu menghidrasi seperti dilansir dari Times Now News.

1. Semangka

Semangka memberikan efek pendinginan hebat ketika dikonsumsi dingin. Setiap gigitan semangka memiliki 92% air dan 6% gula. Namun, Anda tidak perlu khawatir tentang kandungan gula karena semuanya alami.

2. Tomat

Tomat adalah bahan umum dalam semua makanan baik untuk masak maupun dikonsumsi mentah dalam salad dan sandwich. Tomat mengandung sekitar 93-95% kandungan air dan juga kaya folat, zat besi, kalium, kalsium dan nutrisi lainnya.

3. Mentimun

Mentimun adalah gudang air. Mentimun mengandung sekitar 95% air. Anda bisa mengonsumsi mentimun dengan membuat jus, atau menambahkannya ke menu makanan Anda. Anda juga bisa mengonsumsi mentimun mentah sebagai camilan bersama beberapa bumbu penyedap.

4. Brokoli

Brokoli adalah sayuran yang lezat, sehat, mengandung serat dan nutrisi dalam jumlah tinggi. Namun, brokoli juga sangat tinggi kandungan airnya dan mengandung sekitar 91% air. Sayuran berwarna hijau ini dapat direbus dan ditambahkan ke salad, atau bahkan ditambahkan ke pasta.

5. Paprika

Paprika tersedia dalam tiga warna berbeda yaitu hijau, merah, dan kuning. Semuanya sangat lezat, penuh warna, dan bergizi. Paprika juga mengandung 92% air, dan memasukkannya ke dalam makanan bisa membantu Anda tetap terhidrasi.(*/Tya)

orbit

Recent Posts

TIRTA KAHURIPAN APRESIASI PELANGGAN TERBAIKNYA DI HARI PELANGGAN NASIONAL

CIBINONG - Perumda Air Minum Tirta Kahuripan merupakan Perusahaan Daerah milik Pemerintah Kabupaten Bogor yang…

1 minggu ago

TIRTA KAHURIPAN DUKUNG PENUH BUPATI BOGOR CUP TOUR MALSARI HALIMUN SALAK 2025

CIBINONG – Pemerintah Kabupaten Bogor bersama Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Kabupaten Bogor sukses menggelar…

1 bulan ago

PASAR RAKYAT CITAYAM DIREVITALISASI MENJADI NYAMAN DAN BERSIH BAGI PEDAGANG DAN PEMBELI

CIBINONG – Perumda Pasar Tohaga Kabupaten Bogor telah merevitalisasi Pasar Rakyat Citayam secara keseluruhan mulai…

2 bulan ago

TIRTA KAHURIPAN : KALDER AIR MANCUR, JEJAK SEJARAH DISTRIBUSI AIR BERSIH

BOGOR – Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Kahuripan, Tedi Kurniawan, menegaskan bahwa Kelder Air…

2 bulan ago

SURVEI KEPUASAN PELANGGAN,TIRTA KAHURIPAN TINGKATKAN KEUALITAS PELAYANAN

CIBINONG – Sebagai upaya untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan, Perumda Air Minum Tirta Kahuripan kembali…

2 bulan ago

APLIKASI MYKAHURIPAN LEBIH CEPAT DAN MUDAH

CIBINONG - Kini aplikasi kepelangganan milik Perumda Air Minum Tirta Kahuripan memiliki fitur yang lebih…

3 bulan ago