(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({ google_ad_client: "ca-pub-4827125999327211", enable_page_level_ads: true });
Categories: Berita Orbit

PANTAI PANDAWA, PANTAI RAHASIA DENGAN PASIR PUTIH BAK MUTIARA

BALI – Travelling ke Bali tanpa mengunjungi objek wisata pantai seperti ada yang kurang. Ada banyak pantai eksotis di Bali yang bisa dijelajahi.

Salah satunya Pantai Pandawa yang ada di Desa Kutuh, Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali. Pantai ini unik, karena tersembunyi di balik perbukitan. Bahkan, banyak yang mengatakan Pandawa sebagai pantai rahasia.

Di sekitar pantai ini terdapat dua tebing yang sangat besar. Pada satu sisinya dipahat lima patung Pandawa dan Kunti. Untuk pemandangannya, Pantai Pandawa memiliki pasir putih dan halus.

Karena pantai ini berada di balik perbukitan, Anda harus melewati jalan sempit untuk ke sini. Jalan tersebut diapit oleh tebing batu yang terjal.

Jika naik ke bagian atas tebing, Anda dapat melihat pemandangan Samudera Hindia. Setibanya di bibir pantai, Anda akan melihat bentangan pantai sejauh 1 kilometer.

Warna pasir putih, air laut di pinggir pantai kehijauan dan semakin ke dalam air laut berwarna biru. Ini menjadi pemandangan menarik.

Bahkan, jika berenang di sini, Anda dapat melihat dasar laut dengan berbagai macam terumbu karang yang berwarna-warni. Selain berenang, wisatawan dapat menjajal wahana air di sini.

“Pandawa beach is very popular beach. To get more private feeling..walk further,” tulis Instagram @villacelah, dikutip .

Wisatawan bisa rekreasi watersport, salah satunya bermain kano. Terdapat banyak penyedia layanan sewa kano di tepi pantai. Anda bisa menyewa kano dengan harga Rp25.000 per jam untuk kapasitas satu orang. Sedangkan kano untuk kapasitas 2 orang dipatok Rp50.000 per orang. Jaket pelampung Rp20.000 per jam per orang.

Di objek wisata pantai Pandawa juga terdapat banyak warung makanan dan minuman dengan harga terjangkau. Anda bisa bersantai menikmati pemandangan pantai sambil meminum air kelapa segar.

Di sepanjang pantai terdapat payung pantai berjejer indah. Jangan lewatkan pula untuk berswafoto di pantai ini. Untuk mencapai Pantai Pandawa dari airport Ngurah Rai Bali, Anda harus menempuh waktu perjalanan 1 jam dengan jarak 18 kilometer melewati Jalan Gua Gong Jimbaran.

Sebelum masuk Pantai Pandawa, Anda harus membayar tiket masuk Rp8.000 untuk orang dewasa, dan Rp4.000 untuk anak-anak. Sedangkan untuk parkir mobil, Rp5.000 dan Rp2.000 untuk motor. Bagaimana, tertarik menikmati keindahan Pantai Pandawa di Bali?(*/Ndo)

orbit

Recent Posts

APLIKASI MYKAHURIPAN LEBIH CEPAT DAN MUDAH

CIBINONG - Kini aplikasi kepelangganan milik Perumda Air Minum Tirta Kahuripan memiliki fitur yang lebih…

2 minggu ago

PEMANCANGAN TIANG PANCANG PASAR RAKYAT LEUWILIANG, AWAL KEBANGKITAN EKONOMI PASCA KEBAKARAN

CIBINONG - Perumda Pasar Tohaga Kabupaten Bogor resmi memulai tahap pembangunan Pasar Rakyat Leuwiliang, yang…

2 minggu ago

OKK PWI DI INDRAMAYU, PWI KABUPATEN BOGOR KIRIM PESERTA

CIBINONG - Organisasi besar wartawan akan melaksanakan Pelaksanaan Orientasi Kewartawanan dan Keorganisasian (OKK) PWI yang…

3 minggu ago

PASAR TOHAGA BERSAMA DINAS PERHUBUNGAN SINERGI TERTIBKAN PARKIR LIAR DAN PKL

BOGOR - Kepala Pasar Ciluar, Isni Jayanti menyampaikan komitmen Perumda Pasar Tohaga dalam menangani permasalahan…

1 bulan ago

TIRTA KAHURIPAN RENCANAKAN PENINGKATAN CAKUPAN PELAYANAN MELALUI KERJASAMA INVESTASI DENGAN BADAN USAHA SWASTA

CIBINONG – Pemerintah Kabupaten Bogor melalui Perusahaan Umum Daerah Air Minum (PERUMDA) Air Minum Tirta…

2 bulan ago

17 PKL MALAM RADIUS PASAR CILUAR RESMI DI GESER

CIBINONG - Tercatat mulai 1 Mei 2025, PKL Malam Radius Pasar Ciluar menempati pelataran parkir…

2 bulan ago