Berita Orbit

DANAU KACO, FENOMENA CAHAYA BAWAH AIR SANGAT MENAKJUBKAN

visit indonesia

JAMBI – Letak kota Jambi yang berada di tengah Pulau Sumatera menghadirkan ragam potensi alam menakjubkan dan juga unik. Anda tak hanya bisa menikmati keindahan puncak Gunung Kerinci, tetapi Anda juga bisa melihat panorama unik di Danau Kaco.

&80 x 90 Image

Sebuah Danau yang berada di kawasan Taman Nasional Gunung Kerinci yang terkenal karena memiliki keunikan dari dasar danaunya. Saat malam hari, danau ini menghadirkan cahaya berwarna kebiruan dan semakin terang ketika bulan purnama.

Fenomena aneh ini juga masih menjadi misteri bagi wisatawan dan warga sekitar. Di bawah hamparan air biru dan jernih kilau cahaya bagaikan lampu mobil terlihat dengan jelas dan membuat banyak orang penasaran.

Dikarenakan keunikan ini, wisatawan yang berkunjung juga menjadikan lokasi sebagai tempat kemah untuk menyaksikan sendiri kehadiran cahayanya. Panorama yang dihadirkan di sekitar danau juga tidak kalah cantik untuk dinikmati saat siang hari.

Danau berwarna biru jernih yang dikelilingi pepohonan rindang memberikan pengalaman tanpa batas bagi pencinta alam. Nyanyian burung-burung di hutan juga membuat Anda akan semakin nyaman dengan nuansa segar yang dihadirkan.

Meski begitu dibalik keindahan dan keajaibannya tersimpan kisah legenda yang menjadi asal usul sumber cahaya di dasar danau. Konon, dahulu kala ada seorang raja bernama Raja Gagak yang memiliki putri berparas wajah cantik.

Kecantikan putri ini bahkan sudah tersebar di wilayah kerajaan sekitar sehingga para pangeran pun berlomba-lomba meminang sang putri. Namun, Raja meminta pangeran untuk membawakan intan sebagai simbol dari lamaran.

Para pangeran pun memberikan permintaan intan kepada Raja Gagak. Karena banyak yang memberikan intan, Raja Gagak kebingungan memilih calon menantunya sehingga ia memutuskan untuk kabur dan membawa putrinya tersebut.

Dalam perjalanannya, ia kemudian mengubur intan-intan tersebut di dasar Danau Kaco agar tidak bisa ditemukan oleh orang lain. Mitos legenda inilah yang hingga kini dipercaya oleh masyarakat sekitar secara turun menurun.

Namun, ada lagi versi legenda lainnya, konon kecantikan putri juga menarik sang Raja sehingga dalam pelarian, Raja menodai dan membunuh anaknya sendiri. Mayat putri beserta intannya tersebut dikuburkan di dasar danau olehnya.

Begitulah mitos yang beredar hingga saat ini. Bagi Anda yang tertarik untuk menjelajahi Danau Kaco, Anda juga harus bersabar dan berjuang karena lokasi tidak mudah dijangkau serta membutuhkan waktu lama. Dari kota Jambi, Anda bisa berkendara menuju Kota Sungai Penuh selama 8 jam.

Namun jika ingin lebih singkat dari Jambi bisa terbang langsung ke kota tersebut. Setelah tiba di Sungai Penuh, Anda lanjutkan perjalanan menuju Desa Lempur dan melewati hutan rimba serta sungai di sana. Pertualangan dijamin bikin jatuh hati deh.(*/Dhan)

Loading...