Village

ADA 5 HOTEL DEKAT STASIUN BOGOR UNTUK STAYCATION KELUARGA

visit indonesia

BOGOR – Naik atau turun dari Stasiun Bogor? Simak rekomendasi hotel dekat Stasiun Bogor yang bisa dijadikan tempat menginap. Harga per kamar yang ditawarkan mulai Rp 300.000. Ada pun fasilitas yang diberikan cukup lengkap seperti tempat gym, kolam renang, hingga spa yang bisa dikunjungi selama menginap.

&80 x 90 Image

Hotel Onih Bogor Hotel Onih Bogor berada di Jalan Paledang Nomor 50 – 52, Paledang, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor. Berjarak sekitar 2 kilometer dari Stasiun Bogor, tempat menginap di Bogor yang satu ini menawarkan paket menginap dengan sarapan gratis, kolam renang, jaringan internet, dan parkir gratis dengan harga mulai dari Rp 300.000 per malamnya.

Hotel di Bogor yang satu ini juga menawarkan satu kamar dengan dua lantai, empat springbed, hingga minibar untuk pilihan menginap bersama keluarga.

2. Sahira Butik Hotel Sahira Butik Hotel berlokasi di Jalan Paledang Nomor 53, Paledang, Blok Gajah, Kota Bogor, Jawa Barat. Tempat menginap yang satu ini, berada di lokasi yang cukup strategis di Bogor. Ada sekitar 122 kamar yang ditawrkan dengan desain interior atau eksterior modern khas Timur Tengah.

Fasilitas yang ada di hotel dekat Stasiun Bogor ini, ada kolam renang di lantai tiga sehingga kamu bisa sekalian menikmati pemandangan kota Bogor dari ketinggian. Ada Kids Space yang berisikan playground, buku-buku anak, hingga permainan untuk melatih motorik anak-anak di sini. Harga per malamnya mulai dari Rp 360.000.

3. Hotel Savero Style Bogor Hotel Savero Style Bogor berjarak sekitar 2 kilometer dari Stasiun Bogor. Lokasi tepatnya berada di Jalan Raya Pajajaran Nomor 38, Babakan, Kecamatan Bogor Tengah. Sedang ingin menikmati pemandangan kota Bogor dari ketinggian? Menginap di Hotel Savero Style Bogor dengan jendela besar di setiap kamarnya untuk menikmati pemandangan kota, kamu bisa menikmati fasilitas hotel bintang 3 di tengah kota dengan harga mulai Rp 400.000.

4. The Mirah Bogor The Mirah Bogor berada di Jalan Pangrango Nomor 9A, Babakan, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor. Berjarak sekitar 2 kilometer dari Stasiun Bogor yang mana tak jauh dari Kebun Raya Bogor yang asri, kamu bisa menginap di hotel bintang 4 dengan harga Rp 500.000.

Ada fasilitas kolam renang untuk anak-anak atau orang dewasa yang bisa diakses selama menginap. Tak hanya itu, para pengunjung akan dimanjakan dengan interior ruangan yang modern. Cocok untuk berfoto mengabadikan momen bersama keluarga. Berada tak jauh dari lokasi hotel, terdapat cafe kekinian yang cocok untuk work from cafe atau sekedar bertemu dengan teman.

5. Whiz Prime Hotel Pajajaran Bogor Whiz Prime Hotel Pajajaran Bogor berlokasi di Jalan Raya Pajajaran Nomor 47, Babakan, Bogor. Hotel bintang 3 dekat Stasiun Bogor yang satu ini menawarkan harga kamar mulai Rp 300.000. Ada fasilitas kolam renang hingga spa keluarga yang bisa dinikmati.

Bagi kamu yang ingin sekedar menginap bersama keluarga, pilih kamar connecting yang bisa menyambungkan satu kamar ke kamar lainnya.(*/Fa)

Loading...