COCORICO MENIKMATI MALAM NAN ROMANTIS

BANDUNG – Bagi Anda yang ingin menikmati suasana malam santai bersama sahabat ataupun menikmati malam nan romantis bersama pasangan, tempat ini merupakan salah satu tempat yang sangat rekomended untuk didatangi.

Cocorico adalah tempat nongkrong yang hadir dengan nuansa yang cukup unik. Tempat ini terdiri dari 3 area, dan masing-masing area punya keunikan sendiri-sendiri. area pertama misalnya, pada area ini Anda akan disuguhkan pemandangan kota Bandung dari atas gedung.
Kemudian masuk ke area kedua yang naik satu lantai di area pertama Anda akan melihat taman hijau di area ini, dan area terakhir yaitu di rootroff yang cukup luas. Untuk makanan dan minumannya sendiri tergolong cukup banyak.
Alamat tempat nongkrong satu ini berada di kawasan jalan Bukit Dago Timur No 11, dan untuk jam bukanya pada pukul 11.00 wib hingga 22.00 wib.(*/Nia)